Dalam sehari minimal saya melakukan refleksi ini sebanyak lima kali, waoooo!!?? banyak kali rupanya hehe? mungkin tidak bisa di bayangkan alangkah repotnya saya sob, tapi tenang refleksi ini sama sekali tidak merepotkan, sobat pun bisa dengan mudah melakukannya.Emang refleksi yang murah meriah itu apa si?
Wudhu
Wudhu adalah cara refleksi yang murah meriah yang selalu saya lakukan, dan kebanyakan orang islam lainnya setiap hari.Mungkin terdengar biasa tapi khasiatnya melebihi cara refleksi yang menggunakan metode lain, percaya atau tidak tapi ini benar adanya, karena wudhu merupakan cara refleksi yang di ajarkan nabi Muhammad saw.
Selain berfungsi untuk mensucikan diri dari kotoran, wudhu merupakan salah satu cara pengobatan yang di kenal dengan sebutan reflexologi yaitu:Pemijatan titik-titik tertentu yang terletak pada dua kaki, dua tangan, dan hidung dengan cara yang berbeda.Hal ini akan memberikan efek pengobatan di area tubuh yang berbeda-beda.
Hasil fotografi kirlian menunjukkan bahwa terdapat medan energi yang berada di sekitar area refleksi.Medan energi tersebut akan melemah jika terjadi ketidakseimbangan pada area yang tidak terhubung dengan titik refleksi tersebut, dan akan menjadi kuat setelah di lakukan pemijatan.
Mungkin banyak orang yang menyepelekan cara ini, mereka beranggapan saat melakukan wudhu tidak mendapatkan apa-apa, alias tidak merasakan perubahan untuk kesehatannya.Perlu kita ketahaui saat melakukan wudhu sebaiknya jangan tergesa-gesa, lakukanlah dengan tenang nikmati pijatan demi pijatan saya yakin pasti akan terlihat jelas manfaatnya.
Jika sobat rutin melakukan refleksi ini, manfaat kesegaran pada tubuh dan ketenangan berfikir pasti sobat dapatkan, karena pikiran yang was-was/galaw adalah penyebab menurunnya stamina tubuh seseorang.
0 Response to "Cara refleksi yang murah meriah"
Post a Comment