Berikut ini adalah cara untuk mencegah penyakit asma agar tidak mudah kumat/kambuh kembali di antaranya yaitu:
1.Kurangi kerja berat.
Penderita asma di anjurkan untuk mengurangi aktifitas berat, karena kelelahan dapat menyebabkan pernapasan tidak stabil (ngos-ngosan) sehingga asma bisa dengan mudah kambuh kembali.
2.Konsumsi air putih.
Mengkonsumsi air putih secara cukup dan teratur berguna untuk menghindari dehidrasi serta dapat mengurangi resiko asma kumat kembali, karena penderita asma tidak boleh kekurangan cairan.
3.Hindari kontak langsung dengan binatang.
Bulu hewan peliharaan seperti kucing dan anjing adalah pemicu timbulnya penyakit asma. Jadi usahakan agar anda berusaha untuk menghindari kontak langsung dengan binatang peliharaan tersebut.
4.Bersihkan tempat tidur.
Rajin membersihkan tempat tidur paling tidak 1 minggu sekali, dengan mencuci barang-barang yang ada di kamar dengan air panas di atas 130 derajat F. Hal ini bertujuan untuk mengatasi perkembang biakan tungau, menghilangkan debu, dan gunakanlah dehumidifier untuk mengurangi kelebihan kelembaban serta membantu mencegah munculnya jamur di rumah.
5.Bersihkan karpet/ boneka dan mainan anak.
Membersihkan karpet, boneka dan mainan juga dapat mengurangi resiko kambuhnya penyakit asma. bersihkan barang-barang tersebut jauh dari kamar dan usahakan di luar rumah (halaman/teras belakang rumah).
6.Jaga kebersihan rumah.
Menjaga kondisi rumah tetap bersih dan kering berfungsi untuk mengurangi pertumbuhan jamur dalam rumah. Karena Jamur adalah pemicu timbulnya penyakit asma. Untuk mengurangi jamur di rumah Anda bisa menghilangkan tanaman rumah tangga dan menjaga kamar mandi bersih dan kering dengan membuka jendela atau menggunakan kipas kamar mandi saat mandi.
7.Hindari dan jangan merokok.
Jangan merokok dan usahakan anda menghindari dekat dengan seorang perokok. selain asap rokok anda juga harus menghindari asap pabrik, kecuali uap yang di hasilkan dari memasak nasi.
8.Hindari produk pembersih berbahan kimia.
Asap dari pembersih rumah tangga yang berbahan dasar kimia bisa menyebabkan asma.
9.Hindari stres.
Pikiran (emosi) rasa was-was menyebabkan detak jantung berdenyut tidak stabil hal ini juga dapat mempengaruhi kumatnya asma, jadi usahakan anda berlibur bersama keluarga untuk relaksasi.
10.Batasi aktifitas panas-panasan dan dingin.
Cuaca yang panas dan lembab serta kualitas udara yang buruk dapat memperburuk gejala asma bagi banyak orang. Batasi aktivitas luar ruangan ketika kondisi ini ada atau peringatan polusi telah dikeluarkan.
11. Olahraga dalam rumah.
Melakukan aktifitas dengan berolahraga ringan seperti senam dan yoga dapat mengurangi resiko serangan asma.
12.Hindari sesuatu yang membuat anda alergi.
Alergi dan asma sangat erat dan berkaitan, jadi usahakan anda menjauhi sesuatu yang membuat anda alergi karena dapat memicu kumatnya penyakit asma.
Praktekkan dalam kehidupan sehari-hari anda tentang cara-cara mencegah penyakit asma tersebut biar tidak gampang kumat atau kambuh kembali, hal ini merupakan jawaban pertanyaan dari anda tentang apa yang menyebabkan penyakit asma bisa kumat. Semoga informasi ini memang benar-benar baik untuk anda. Terimakasih dan selamat mencoba.
0 Response to "Cara mencegah penyakit asma biar tidak gampang kumat"
Post a Comment