Menjaga stamina agar selalu on ketika bermain voli

Selain teknik bermain yang baik dan benar, hal penting dalam sebuah permainan bola voli adalah kekuatan, yang mana situasi ini amat berpengaruh untuk menjaga optimasi dalam permainan bola voli itu sendiri. Mempertahankan stamina agar slalu on ketika bermain voli dapat meningkatkan kreatifitas dan permainan menjadi lebih dominan.

Menjaga stamina agar selalu on ketika bermain voli

Berikut ini adalah cara jitu untuk menjaga stamina agar selalu ketika bermain voli. Sobat bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini sebagai panduan untuk menunjang terciptanya sebuah permainan yang apik, antara lain:

1.Jangan tidur terlalu lama.

Tidur lama lebih dari 1jam sebelum bermain voli dapat menurunkan stamina, hal ini di sebabkan oleh otot-otot yang awalnya rileks namun akibat tidur terlalu lama otot-otot tersebut akan menjadi kaku dan menimbulkan rasa lesu dan malas. Sebaiknya tinggalkan kebiasaan ini, tidurlah dengan waktu yang cukup. Untuk meghilangkan rasa lesu sobat bisa mencuci muka tangan dan kaki, atau bahkan mandi jika perlu, serta melakukan pemanasan.

2.Pemanasan. 

Melakukan pemanasan dalam permainan bola voli jangan di samakan dengan permainan olahraga lain, cukup melompat 15x, lari di tempat/pelan 5menit, dan peregangan otot paha, tangan, pinggul, kepala, bahu, lutut, pergelangan tangan/mata kaki dan tumit selama 10 menit. Waktu ideal dalam pemanasan bola voli yaitu kurang lebih sekitar 15-20 menit.

3.Minum air putih

Konsumsi air putih yang cukup dapat menghindari resiko dehidrasi, yang mana kekurangan cairan merupakan momok atau biang kerok utama menurunkan stamina dalam tubuh.

4.Minum pocari sweat

Selain air putih pocari sweat juga bagus untuk menjaga setamina ketika bermain voli, bahkan jenis olahraga lain, hal ini berdasarkan kandungan dari prodak tersebut adalah air klapa yang merupakan sumber ion alami. 

5.Jangan banyak tertawa

Bermain voli memang tidak bisa lepas dari yang namanya senyuman, hal ini bertujuan untuk memberi rasa solit kepada setiap individu pemain. Namun tak jarang para pemain terutama pemain non profesional sering melakukan kesalahan yakni terlalu banyak tertawa, selain terkesan tidak serius hal ini dapat mengakibatkan lemas, mudah capek dan akhirnya stamina pun menurun.

6.Tenang/tidak panik

Sehebat apapun musuh yang di hadapi, kuncinya adalah tetap tenang, karena kepanikan dapat mengakibatkan tidak konsentrasi, turunya rasa percaya diri, membuat badan gemetar, salah tingkah dan membuat detak irama jantung tidak beraturan sehingga mudah merasa capek, lemas dan bukan tidak mungkin tim mu akan lebih beresiko mengalami kekalahan.

7.Makan buah pisang

Selain enak, murah, dan mudah di dapat, kandungan kalium dan natrium buah pisang dapat meningkatkan sel dan otot bekerja lebih cepat, serta meningkatkan energi. Satu buah pisang matang mengandung sekitar 80-100 kalori.

8.Istirahat cukup/team out

Mintalah team out paling tidak 3-4 x selain bertujuan untuk mengatur strategi hal ini berguna sebagai kesempatan beristirahat secara legal.

9.Dukungan dan pujian penonton

Dukungan dan pujian penonton sangat jitu untuk meningkatkan semangat, secara spontan maka tubuh yang awalnya lemes, seketika dapat berubah tumbuh menjadi kuat. Sekitar 40% peran pononton/pendukung team menjadi penentu kemenangan dalam sebuah permainan. 

10. Lakukan tips menjaga stamina agar selalu on ketika bermain voli di atas tiap kali bermain, baik latihan atau dalam pertandingan. Semoga informasi ini dapat memberi manfaat buat sobat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menjaga stamina agar selalu on ketika bermain voli"

Post a Comment